Senin, 19 September 2016

Macam Lilin Batik

Macam Lilin  Batik
Bismillah
Assalamualaikum Wr. Wb.
Salam karya, Sobat. Lilin batik fungsinya adalah sebagai perintang warna, supaya bagian motif yang tertutup lilin tidak terkena warna pada saat dicelupkan kedalam cairan warna.  Untuk menempelkan lilin atau malam pada kain, digunakan alat canting atau canting cap yang pada umumnya terbuat dari bahan tembaga. Pada jaman dahulu bahan penutup yang digunakan adalah lilin lebah atau buatan, selain itu juga dipakai bahan penutup lain yaitu bubur beras ketan, seperti pada kain Simbut Jawa Barat. Jenis lilin yang bisa digunakan antara lain (Asti Musman-Airin/Batik Warisan Adiluhung Nusantara, 2011: 30):
a.    Malam tawon (lebah ) yang berasal dari sarang lebah (tala tawon). Tala tawon dipisahkan dari telur lebah dengan cara meebusnya.
b.     Malam lancing berasal dari tawon lancing
c.    Malam timur berasal dari minyak tanah buatan pabrik
d.   Malam sedang pabrikan berasal dari minyak tanah
e.    Malam putih pabrikan berasal dari minyak tanah
f.     Malam kuning pabrikan berasal dari minyak tanah
g.    Malam songkal pabrikan berasal dari minyak tanah
h.    Malam geplak pabrikan berasal dari minyak tanah
i.      Malam gandarukem pabrikan berasal dari minyak tanah


Malam terbuat dari berbagai bahan dan beberapa perusahaan batik memilih untuk mengkomposisikan bahan batiknya sendiri demi memperbaiki kualitas batiknya. Bahan malam/ lilin batik antara lain terdiri dari tujuh komponen : Beeswax (Lilin madu), Parafin (Hasil penyulingan minyak bumi), Gondorukem (hasil getah pohon pinus), Microwax (Parafin berkualitas bagus), Mata Kucing (Getah pohon Damar), Kendal (Lemak Kerbau), dan Lilin dadu (Lilin sisa pelorodan).
menurut fungsinya malam batik dibedakan menjadi
1) Malam tembokan
Malam tembokan warnanya agak coklat dan agak kental. Malam ini biasanya digunakan untuk menutup blok warna putih,
            2)   Malam carik
Malam carik warnanya agak kekuningan dan mempunyai sifat yang lentur serta tidak mudah retak. Malam ini memiliki kualitas  yang  bagus, oleh sebab itu malam ini sering digunakan dalam pembuatan batik tulis halus.
3)   Malam remukan/ parafin
     Malam gambar warnanya kuning pucat dan memiliki sifat  mudah  retak, oleh sebab itu malam ini dipakai untuk menimbulkan efek pecah-pecah atau retakan pada  batik.
4)   Malam biron
                     Malam ini warnanya coklat dan digunakan untuk menutup warna  biru.
5)   Lilin klowong:
Malam ini digunakan  untuk membatik (Klowong/garis motif)
           


Trimakasih, Semoga Bermanfaat...


Related Posts:

  • Tekstil Pelengkap Rumah Tangga (Lenan Rumah Tangga) PENDAHULUAN Tekstil merupakan kebutuhan yang tidak dapat terlepaskan dari kehidupan manusia, menurut funginya tekstil dapat dibagi menjadi empat fungsi yaitu tekstil untuk busana, tekstil untuk interior, tekstil pelengkap… Read More
  • Membuat Alat Mencolet (Jegul) Membuat Alat Mencolet (Jegul) Bismillah Assalamualaikum Wr. Wb. Salam karya, Sobat.  Pewarnaan pada kain akan lebih mudah menggunakan alat yang tepat. . Terutama untuk batik dan ikat celup. Alat untuk mencolet dapat … Read More
  • Proses Pewarnaan Sintetis Proses Pewarnaan Sintetis pada tekstil Bismillah Assalamualaikum Wr. Wb. Salam karya  sobat. Kali ini saya ingin berbagi mengenai Zat Warna Sintetis yang sering digunakan sebagai pewarna tekstil. Pewarna yang seringk… Read More
  • Desain pada Tekstil Nusantara Kualitas sebagian besar ditentukan melalui bahan-bahan, rancangan dan pembuatan, ini ditegaskan oleh kecocokannya dalam tujuan yang diukur oleh karakteristik penampilan. Sebagai tambahan, ada kepuasan estetis yang datang dar… Read More
  • Macam-macam Tirrai Macam-macam Tirai PENDAHULUAN Dalam bidang keilmuan desain interior tak lepas dari peran serta jenis bahan material tersebut. Dalam memilih jenis varian kain tentunya kita mesti memilih dan mengecek material tersebut mulai… Read More

1 komentar:

  1. Thanks for sharing such valuable information. Keep posting such great info for us you can SEE HERE more about textile https://textileinformations.com

    BalasHapus